Bengkulu, (01/02). Dalam rangka kunjungan kerja Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan Ibu Wury Ma’ruf Amin serta ibu-ibu dari OASE KIM ke Kabupaten Magelang pada tanggal 31 Januari-01 Februari 2023 dengan salah satu agenda berupa penanaman 1000 pohon. Kegiatan yang dilakukan secara hibrid di seluruh wilayah Provinsi di Indonesia, Karantina Pertanian Bengkulu turut ambil bagian mendukung pelaksanaan kegiatan tersebut.
Berlokasi di kebun Pembinaan Kesejahteraaan Keluarga (PKK) milik Pemerintah Provinsi Bengkulu, kegiatan penanaman pohon dikomandoi oleh Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan (TPHP) Ir. Ricky Gunarwan. Dalam kegiatan yang ditayangkan secara daring tersebut, Ricky menyampaikan apresiasi dan terimakasih atas support tim PKK Provinsi Bengkulu yang telah menyediakan lahan. Apresiasi juga disampaikan kepada BSIP Bengkulu selaku koordinator acara dan juga Karantina Pertanian Bengkulu yg ikut andil mendukung pencanangan penanaman 1000 pohon tersebut.
Teruntuk Provinsi Bengkulu sendiri, pada kesempatan tersebut pohon yang ditanam kesemuanya merupakan bibit pohon buah-buahan terdiri dari pohon alpukat, mangga, durian, lengkeng, nangka dan jambu biji. Karena terbatasnya lokasi kebun PKK sehingga beberapa bibit pohon dialokasikan ke tempat lain, disesuaikan kebutuhan dan jarak tanam sehingga total yang ditanam mencapai 100 batang pohon buah.
Selain Karantina dan BSIP Bengkulu, turut andil Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Ketua Bidang III Tim Penggerak PKK, Bidang Hortikultura Dinas TPHP, ibu-ibu PKK Provinsi Bengkulu dan para pegawai dari masing-masing instansi tersebut. Semoga dikemudian hari, hasil dari kegiatan penanaman pohon ini memberikan manfaat khususnya hasil panen buah-buahan yang dapat dinikmati oleh masyarakat Provinsi Bengkulu.
#Penanaman1000Pohon
#LaporKarantina
#KarantinaPertanianBengkulu